Wako Erman Safar dan Bupati Agam Gelar Audiensi dengan Pengurus Pordasi Agam-Bukittinggi

    Wako Erman Safar dan Bupati Agam Gelar Audiensi dengan Pengurus Pordasi Agam-Bukittinggi
    Pengurus Pordasi Agam-Bukittinggi bahas event yang aka digelar bulan Maret mendatang

    BUKITTINGGI--Walikota Bukittinggi Erman Safar yang diwakili oleh Sekda Kota Bukittinggi Martias Wanto dan  Bupati Agam Andri Warman menggelar audiensi dengan pengurus Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Agam - Bukittinggi, di Mess Pemkab Agam, Belakang Balok, Bukittinggi, Minggu(19/02/.

    Pengurus Pordasi Agam - Bukittinggi, Neger mengatakan, audiensi ini untuk membahas rencana event pacu kuda yang akan digelar di Lapangan Pacu Kuda Bukik Ambacang.

    “Direncanakan event pacu kuda ini akan di gelar 19 Maret 2023 mendatang, sehingga perlu persiapan yang matang baik dari segi acara maupun persiapan arena, ” sebutnya.

    Menanggapi hal itu, Bupati Agam, Andri Warman sangat mendukung rencana tersebut. Ia berharap, event pacu kuda ini bisa berjalan dengan lancar nantinya.

    “Pada kepengurusan maupun kepanitiaan acara, diharapkan ada kontribusi dari dinas terkait, baik di Pemkab. Agam maupun Pemko Bukittinggi, agar persiapan acara ini bisa lebih matang, ” harapnya.
    (Linda).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pemko Bukittinggi Kembali Raih Penghargaan...

    Artikel Berikutnya

    Bukittinggi Komit Antisipasi Virus Polio,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand

    Ikuti Kami